Cakra kelima adalah Cakra Tenggorokan atau Visuddhi memiliki 16 lembar kelopak dan bercahaya biru.
Secara fisik mengatur kelenjar tiroid dan paratiroid.Disfungsi cakra ini menyebabkan masalah tiroid, masalah pendengaran, leher dan kerongkongan.
Cakra ini memiliki fitur utama tentang komunikasi atau berekspresi secara lisan, apabila cakra ini bersih dan seimbang kita dapat berkomunikasi dan mengekspresikan apa yang ada dalam hati dengan baik dan tentu saja akan sangat mendukung kehidupan kita jika memiliki hubungan dengan komunikasi yang baik.
Cakra ini jika dalam kondisi aktif, bersih dan seimbang sangat terhubung dengan keinginan dan perwujudan yang lebih tinggi, jika cakra pusat tentang tujuan atau kekuatan keinginan kita sebagai seorang individu dengan hal kehendak bebasnya atau free will yang merupakan bentuk dari keinginan sebagai seorang manusia, yang mana getaran energinya rendah.
Namun di cakra tenggorokan ini apa yang menjadi keinginan kita beroperasi dalam level getaran energi yang lebih tinggi karena merupakan keinginan dari kehendak jiwa.
Ketika cakra tenggorokan kita terbuka dan mengembang kemudian selaras dengan kehendak kesadaran jiwa. apa yang menjadi keinginan... bukan hanya tentang keinginan di level kesadaran manusia.
Semakin selaras cakra ini maka keinginan dan kebenaran dari Cakra Jantung dan Jiwa kita semakin memancar dan terwujud, begitu pun kehendak bebas dari Cakra Pusat pun akan bersatu mendukung perwujudan jalan kebenaran yang selaras dengan rencana dan jalan Ilahi bagi Jiwa kita.
Tetapi cakra tenggorokan bukan hanya tentang komunikasi saja, melainkan juga kreativitas tingkat tinggi. Cakra Tenggorokan ini terhubung erat dengan cakra kedua yaitu cakra sakral yang merupakan rahim yang memberi tempat untuk cikal bakal kehidupan pada semua ide penciptaan dan kreasi kita, dan tugas selanjutnya diambil alih oleh cakra tenggorokan untuk melahirkan, mewujudkan dan mengembangkan semua ide penciptaan kreatif dalam bentuk wujud.
Cakra tenggorokan memegang peranan penting dalam mewujudkan semua impian dan membantu mewujudkan realitas kita.
Semakin selaras cakra ini maka keinginan dan kebenaran dari Cakra Jantung dan Jiwa kita semakin memancar dan terwujud, begitu pun kehendak bebas dari Cakra Pusat pun akan bersatu mendukung perwujudan jalan kebenaran yang selaras dengan rencana dan jalan Ilahi bagi Jiwa kita.
Tetapi cakra tenggorokan bukan hanya tentang komunikasi saja, melainkan juga kreativitas tingkat tinggi. Cakra Tenggorokan ini terhubung erat dengan cakra kedua yaitu cakra sakral yang merupakan rahim yang memberi tempat untuk cikal bakal kehidupan pada semua ide penciptaan dan kreasi kita, dan tugas selanjutnya diambil alih oleh cakra tenggorokan untuk melahirkan, mewujudkan dan mengembangkan semua ide penciptaan kreatif dalam bentuk wujud.
Cakra tenggorokan memegang peranan penting dalam mewujudkan semua impian dan membantu mewujudkan realitas kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar