Cakra jantung terletak di tengah atau sekitar dada, dilambangkan dengan warna merah muda sebagai lambang cinta kasih dan hijau sebagai lambang penyembuhan
Cakra Jantung adalah Cakra Keempat dalam susunan 7 Cakra Utama dan paling kuat.
Cakra ini memiliki pancaran medan elektromagnetik dari semua bagian tubuh.
Cakra ini adalah pusat energi yang sangat kuat, tempat pertemuan antara kesadaran fisik dan kesadaran spiritual bergabung.
Cakra ini amat penting secara spiritual yang merupakan pusat dari seluruh perasaan yang lebih halus, seperti cinta kasih, empati, kebahagiaan intuisi dan pusat kemampuan terhubung ke diri yang lebih tinggi dan memahami cinta pada level lebih tinggi yaitu unconditional love yang hanya dapat dicapai dengan kekuatan hati.
Secara fisik cakra jantung mengatur jantung dan kelenjar timus, paru-paru, lengan atas, tangan hingga ke jari-jari diatur oleh cakra jantung.
Disfungsi cakra ini menyebabkan gangguan jantung, asma dan paru-paru.
Cakra Jantung adalah pintu gerbang bagi intuisi, cakra jantung yang terbuka dan seimbang akan memberikan kita intuisi yang akurat dan otentik, semakin kita melatih diri mengembangkan dan terhubung dengan cakra jantung kita pun memiliki akses pada intuisi yang murni yang dapat menuntun dan membantu kita dalam perjalanan kehidupan kita.
Di cakra pertama kita terhubung dengan identitas diri sebagai bagian kesadaran kelompok berdasar keturunan yaitu keluarga, suku, warga negara tentang keberadaan tubuh fisik kita sebagai manusia.
Di cakra kedua kita mulai mengidentifikasi diri dengan hubungan pribadi dengan orang lainnya.
Kemudian di cakra ke tiga kita mulai terhubung sebagai seorang pribadi atau individu yang memiliki kekuatan pribadi dengan segala kemampuan dan keunikan karakteristik yang dimiliki yang membedakan dengan individu lainnya.
Di Cakra keempat atau cakra jantung ini kita kembali menyatu dengan kesadaran Jiwa.
Sebuah pintu gerbang kesatuan dengan cinta getaran tinggi, jika di cakra kedua adalah cinta namun dengan getaran yang lebih rendah yang melibatkan keterikatan, terhubung secara seksual. Namun di Cakra Jantung inilah rumah bagi cinta tanpa syarat atau cinta tingkat tinggi.
Cinta tanpa kemelekatan dari rasa posesif dan kecemburuan. Ini merupakan jenis energi cinta yang amat sangat berbeda.
Dan jika berbicara tentang Cinta adalah Cinta bukan hanya tentang Cinta pada pasangan, Cinta tanpa syarat adalah bentuk suatu perasaan kasih yang amat luas pada semua makhluk. Tuhan pun Cinta pada ciptaanNya, tanpa CintaNya tidak ada kehidupan di planet ini.
Di tingkatan ini, kita mulai merasakan welas asih yang lebih dalam terhadap diri sendiri maupun orang lain. Di tingkat kesadaran cakra jantung yang sangat tinggi ini kita memiliki kesadaran menginginkan yang terbaik untuk diri sendiri maupun orang lainnya.
Di level kesadaran cakra jantung inilah kesadaran individual mulai memudar didalam hati dan kesadaran tunggal atau kesadaran kesatuan mulai menggantikan, tidak ada lagi pemisahan kesadaran. Kita merasakan terhubung secara mendalam dan sangat kuat dengan semua orang atau semua makhluk dan Alam Semesta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar